Doa jelang kepergian Ramadhan dan kedatangan Syawal...
Ya Allah, ampunilah segala dosa kami.. Kami mahluk yang sarat khilaf dan dosa. Ampuni kami..
Kami bersaksi tiada Ilah selain Engkau, dan Muhammad adalah utusan-Mu nan mulia. Semoga rahmat dan ridho-Mu selalu kepada Muhammad SAW, keluarga dan sahabat-sahabatnya.
Ya Allah, berikanlah selalu kepada kami hidayah yang baik dari upaya dan usaha kami demi ridho-Mu. Berikanlah berkah kepada segala apa yang sudah kami peroleh.. Ilhamilah kami dengan ilmu yang berguna, hindarkanlah kami dari kesia-siaan, termasuk menyia-nyiakan waktu dengan alpa berdzikir dan memuji-Mu, Ya Allah Yang Maha Sempurna!
Ampunilah kami, Ya Allah... Ampunilah kami yang hina ini.. Tiada daya dan upaya melainkan dengan pertolongan-Mu..
Ya Allah Yang Maha Perkasa. Engkaulah Raja dengan tangan yang menggenggam jagat, langit dan bumi. Engkau yang tidak tidur dan tidak alpa atas hal sekecil apapun yang ada di hati kami. Engkau Sang Kuasa atas segala sesuatu. Di jari-Mu terletak hati mahluk-Mu. Semoga Engkau mengukuhkan hati kami dalam dien-Mu, dan senantiasa melindungi kami dari perbuatan menganiaya diri kami sendiri..
Ya Allah Yang Maha Pengasih, jangan pernah berhenti mencintai kami.. jangan pernah melupakan kami.. jangan berhenti mengampuni kami.. Semoga Engkau meneguhkan hati ini hanya untuk mencintai-Mu dengan sesungguh-sungguhnya keikhlasan...
"Gema takbir berkumandang memecah keheningan malam
Pertanda tuntasnya ibadah Puasa Ramadhan di tahun ini
Semoga Kita kembali kepada Fitrahnya sebagai Manusia dan
Menjadi Orang-orang yang bertaqwa"
Categories:
Dunia Islam,
Renungan